Web versi mobile

Untuk melakukan pendaftaran, Calon Peserta Didik mendaftar sesuai jadwal pada Informasi Jadwal PPDB MTs Negeri Karimun dengan datang langsung dan membawa berkas-berkas pendaftaran ke Sekretariat PPDB MTsN Karimun, Jl. Pendidikan Km. 2 Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur, atau melalui Pendaftaran Online dengan melakukan langkah-langkah berikut ini :

Pendaftaran Secara OFFLINE

  1. Silahkan datang ke MTsN Karimun untuk mengambil Formulir Pendaftaran
  2. Isi Formulir Pendaftaran sesuai dengan peruntukan yang di minta dengan mempersiapkan Berkas Pendukung pada saat Pengisian
  3. Setelah Mengisi Formulir Pendaftaran dan menyerahkan kepada PANITIA PPDB maka Calon Siswa akan meneriman Notifikasi Melalui Pesan WhatsApp sesuai dengan Nomor yang di isi di Formulir Pendaftaran
  4. Semua Informasi mengenai Pendaftaran Calon Siswa Akan di Informasikan pada halaman web resmi PPDB, WhatsApp dan atau secara offline melalui papan pengumuman di madrasah.

Pendaftaran Secara ONLINE

  1. Silahkan tonton terlebih dahulu Tutorial Pendaftaran pada link berikut:  :  KLIK DISINI
  2. Buat Akun terlebih dahulu dengan cara klik menu BUAT AKUN DAN PASSWORD sebagai contoh ( YEYEN25 ).(Catat dan Ingat baik-baik nama akun dan kata sandi yang sudah dibuat).
  3. Masuk ke akun dengan Klik MASUK (PC/Laptop) atau SIMBOL GARIS 3 (HP) yang terletak di pojok kanan atas dengan menggunakan nama akun dan kata sandi yang telah dibuat sebelumnya untuk melengkapi data-data pendaftaran (Data Calon SiswaData Orang Tua, Data Asal Sekolah, dan Prestasi yang dimiliki. (Bila memiliki Prestasi dibidang Akademik, Non Akademik atau prestasi Tahfidz, silakah mengisi data Prestasi pada menu yang disediakan karena akan menjadi nilai plus bagi calon siswa).
  4. Upload berkas-berkas yang diperlukan, seperti Foto Diri, Kartu Keluarga (KK), Akte Kelahiran dan NISN pada tab Upload berkas.
  5. Klik menu FINALISASI DATA setelah proses pengisian data untuk dapat DIVERIFIKASI oleh Panitia.  (Sebelum klik FINALISASI, cek dan ricek kembali data-data yang sudah diisi karena peserta yang sudah melakukan Finalisasi Data, tidak dapat melakukan perubahan-perubahan pada data pendaftarannya. Para pendaftar dapat melihat hasil verifikasi pada area calon peserta (login pendaftar). Peserta dinyatakan telah resmi terdaftar bila status pendaftarannya adalah SUDAH DIVERIFIKASI.
  6. Siswa yang lulus Verifikasi Pendaftaran, silahkan melihat jadwal tahap selanjutnya APABILA ada test yang harus diikuti dengan mendownload KARTU UJIAN dari akun pendaftar. Setelah itu menunggu proses  tahap akhir.
  7. Panitia mengumumkan nama-nama peserta yang DITERIMA, sebagai Siswa Baru MTs Negeri Karimun baik secara Online Realtime pada halaman web resmi PPDB dan atau secara offline melalui papan pengumuman di madrasah.
  8. Pendaftar yang dinyatakan DITERIMA / LULUS, wajib men-download (unduh) kemudian mencetak surat keterangan DITERIMA/LULUS dan Formulir Pendaftaran untuk digabungkan dengan dokumen-dokumen pendukung yang diperlukan pada proses daftar ulang.
  9. Siswa yang dinyatakan status CADANGAN, dapat menunggu sampai akhir proses seleksi tiap jalurnya. Apabilla ada siswa yang dinyatakan GUGUR atau Mengundurkan Diri, maka akan diterima sesuai keputusan panitia PPDB.
  10. Siswa yang dinyatakan TIDAK DITERIMA, apabila masih ada jalur pendaftaran berikutnya dan diberikan kesempatan untuk ikut jalur berikutnya, akan di SET Jalur Pendaftaran menjadi KOSONG. dalam hal ini calon siswa pendaftar akan menunggu jadwal tahap selanjutnya dan calon siswa silahkan login untuk memilih JALUR BARU yang tersedia dan melakukan FINALISASI DATA ulang dan menunggu proses seleksi.
  11. Siswa yang dinyatakan TIDAK DITERIMA/DITOLAK  sebagai keputusan panitia maka tidak dapat melakukan pendaftaran lagi.
  12. Bagi calon siswa yang mendaftar jalur prestasi, agar dapat melampirkan sertifikat/piagam penghargaan akademik/non akademik mulai dari tingkat Kabupaten hingga Nasional. 

Adapun dokumen-dokumen tersebut dapat dilihat pada menu Informasi : Dokumen yang Diperlukan pada waktu Daftar Ulang.

 

Panitia PPDB MTsN KARIMUN

Assalamu`alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Penerimaan Calon Peserta Didik Baru Tahun 2025 dengan total kuota 192 siswa,
jadwal akan diselenggarakan sebagai berikut :
 

 NO  AGENDA KEGIATAN KETERANGAN
1 Waktu Pendaftaran  28 April s.d 16 Mei 2025
2 Kelulusan Adm  20 - 21 Mei 2025
3 Test Baca Tulis  24 - 25 Mei 2025
4 Pengumuman Kelulusan   28 Mei 2025  
5 Daftar Ulang  2 s.d 4 Juni 2025

JADWAL akan di-UPDATE kembali apabila ada penambahan/perubahan.
*) Pendaftar yang tidak menyelesaikan data-data pendaftaran sampai melakukan Finalisasi Data, tidak akan akan diproses oleh Panitia.
**) Pendaftar yang tidak melakukan daftar ulang akan dinyatakan gugur (ditolak/mengundurkan diri) dan pendaftar dalam status Cadangan/status lain dapat berubah menjadi DITERIMA.
***) SELESAIKAN DATA PENDAFTARAN SEBELUM WAKTU PENDAFTARAN DITUTUP.
(karena peserta tidak dapat melakukan proses pengisian data apabila telah pendaftaran telah ditutup)


Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Panitia PPDB MTsN KARIMUN

  1. Pengumuman Hasil PPDB didasarkan pada Keputusan Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri Karimun Tentang Penetapan Calon Peserta Didik Baru Yang Dinyatakan Diterima pada jalur pendaftaran yang tersedia Tahun Pelajaran 2025/2026
  2. Calon peserta didik baru dapat mengetahui pengumuman hasil seleksi PPDB secara daring/online dengan cara login/masuk ke akun masing-masing pendaftar melalui link : https://ppdb.mtsnkarimun.sch.id/login atau dengan melihat pengumuman langsung di Madrasah secara luring/offline.
  3. Pendaftar yang diterima, WAJIB untuk melakukan proses DAFTAR ULANG.
  4. Pendaftar yang diterima tetapi tidak melakukan daftar ulang dinyatakan mengundurkan diri.
  5. Bagi calon peserta didik yang dinyatakan sebagai CADANGAN akan diputuskan DITERIMA/TIDAK melalui informasi hasil seleksi di web PPDB
     

Panitia PPDB MTsN KARIMUN

Setelah calon peserta didik dinyatakan DITERIMA/LULUS menjadi Siswa Baru pada MTs Negeri Karimun, peserta meng-unduh (download) kemudian mencetak Formulir Pendaftaran dari area peserta, jika menemui kesulitan dapat meminta untuk di cetak oleh Panitia.
Formulir Pendaftaran dan dokumen-dokumen berikut, disampaikan pada Panitia PPDB untuk keperluan Daftar Ulang : 

Bagi calon peserta didik yang dinyatakan diterima wajib untuk melakukan  daftar ulang dengan ketentuan sbb :

  1. Hari               :  Selasa - Rabu
  2. Tanggal         :  2 - 4 Juni 2025
  3. Waktu            : 08.00 - 12.00 WIB
  4. Tempat          : MTsN Karimun 
  5. Menyerahkan Berkas Daftar ulang sebagai berikut:
  • Formulir Pendaftaran Peserta (dicetak dari menu peserta)
  • Foto Kopi Ijazah/Surat Keterangan Lulus (jika ada)
  • Foto Kopi Raport dilegalisir kelas 4 s.d 6
  • Foto Kopi kartu/surat keterangan NISN
  • Foto Kopi Akta Kelahiran
  • Foto Kopi Kartu Keluarga
  • Pas Foto terbaru ukuran 3 x 4
  • Foto Kopi Kartu KIP/ PKH/ KKS (jika ada)
  • Foto Kopi Piagram Prestasi ASLI atau Surat Keterangan tahfidz ASLI (jika ada)
  1. Menandatangani surat pernyataan mematuhi tata tertib madrasah

 

 
 

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Hai Ananda sekalian

Jika Anda mengalami kendala pada aplikasi atau membutuhkan layanan bantuan. Silahkan kontak kami, Insya Allah dengan senang hati kami melayani Anda.

  1. Syaeful Arif, S.Pd. ( 081277393480 )
  2. Muhamad Fariz, S.Pd. ( 085271043842 )
  3. Yeyen Noviana, S.Si ( 081214607721 )
  4. Yunisa Herli, S.Pd ( 085264050602 )

Wassalamu'alaikum Wr.wb

Panitia PPDB MTsN KARIMUN